11 Februari 2008

Segala tentang Whitening

Bicara mengenai pemutihan tidak bisa terlepas dari 'pigmen'. Pada dasarnya pigmen merupakan zat yang melindungi kulit dari kerusakan yang dapat ditimbulkan oleh sinar matahari tetapi apabila produksi pigmen terlalu berlebihan maka kulit akan tampak menghitam.

Whitening secara umum dibagi dalam 3 cara:

1. General

Pemutihan yang bersifat menyeluruh yang biasanya dilakukan dengan memasukkan zat aktif ke dalam tubuh sehingga dapat beredar dan bekerja menekan pigmen. Upaya yang termasuk dalam pemutihan secara general adalah infus dan injeksi pemutihan. Umumnya obat yang dimasukkan di klinik kami adalah thationil, vitamin C(Cherro&Redoxon) selenium.

2. Topical

Pemutihan melalui cara pengolesan yang ditujukan untuk memutihkan daerah-daerah tertentu. Upaya yang termasuk dalam pemutihan secara topical adalah berupa chemical peeling, penggunaan krim yang dapat memutihkan kulit. Krim yang tersedia di klinik kami tidak mengandung hidroquinon tetapi mengandung asam kojik, mulberry, dan coaltar.

3. General+topical

Proses pemutihan secara menyeluruh baik dari dalam maupun luar sehingga hasilnya akan lebih optimal dan merata. Upaya dari cara ini adalah dengan menggabungkan infus/injeksi dengan chemical peeling atau penggunaan krim yang akan memutihkan kulit keseluruhan serta bagian-bagian kulit tertentu yang warnanya tidak merata.